Patrick Kluivert Coret 6 Pemain Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert serius pantau skuad Timnas Indonesia jelang melawan Arab Saudi dan Irak-X-
JAKARTA,Sportszone.id - Timnas Indonesia harus melakukan perampingan dalam skuad jelang lawan Arab Saudi di stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, Kamis 9 Oktober 2025, pukul 00.15 WIB. Pelatih Indonesia, Patrick Kluivert hanya bisa memainkan 23 pemain di laga melawan Green Falcons nanti.
Maka itu, ada enam pemain yang terpaksa harus dicoret dan tidak duduk di bangku cadangan. Manajer sekaligus Ketua Badan Tim Nasional (BTN) PSSI, Sumardji sudah mengkonfirmasi siapa saja yang dicoret.
Satu nama yang mengejutkan tidak masuk line up yaitu Calvin Verdonk. Rupanya, Verdonk masih mengalami cedera sehingga dia pun sempat tak main lawan PSG di Ligue1 bersama Lille.
Pemain LOSC Lille itu memang sudah disorot lantaran tak ikut sesi latihan dan hanya memantau rekan-rekannya dari pinggir lapangan pada Selasa, 7 Oktober 2025 malam waktu setempat.
BACA JUGA:Diincar Barcelona dan Liverpool, Bek Timnas Inggris Malah Menunggu Pinangan Real Madrid
Sumardji menjelaskan, masalah kebugaran menjadi faktor yang mencegah Verdonk berlaga melawan Arab Saudi. Meski hasil MRI menunjukkan tidak ada masalah, sang pemain ingin disimpan agar bisa bertanding meghadapi Irak.
"Calvin Verdonk itu tidak masuk line-up atau daftar 23 pemain untuk melawan Arab Saudi karena masalah kebugarannya. Dia kan kemarin sempat tidak dimainkan sama klubnya, ya," ujar Sumardji saat dikonfirmasi media.
"Kemarin tes MRI aman, tidak ada masalah, tapi kebugarannya belum maksimal. Nanti akan (diturunkan) buat lawan Irak" tambah Manajer Timnas Indonesia.
BACA JUGA:Deco Beri Jawaban Mengejutkan soal Striker Baru Barcelona Pengganti Robert Lewandowski
Patrick Kluivert juga memastikan mencoret 5 nama lainnya. Pemain-pemain ini dicoret dengan pertimbangan persaingan di setiap posisi.
"Egy (Maulana Vikri), (Calvin) Verdonk, Jordi (Amat), Nathan (Tjoe-A-On), (Ramadhan) Sananta, Reza Arya (Pratama)," kata Sumardji lagi, menyebutkan nama-nama yang dicoret juru taktik Belanda.