Pecco Bagnaia Hancur Lebur di MotoGP 2025
Pembalap Ducati Pecco Bagnaia terjatuh dan terjatuh lagi di MotoGP 2025-X-
JAKARTA,Sportszone.id - Pembalap Ducati Lenovo, Pecco Bagnaia hancur lebur di MotoGP 2025. Alih-alih bersaing juara atau setidaknya mengejar posisi dua klasemen akhir, kegagalan finis di MotoGP Valencia (yang merupakan lima kali beruntun DNF) membuatnya finis di posisi 5 klasemen akhir MotoGP 2025.
Insiden terakhir terjadi di MotoGP Valencia saat dia bersenggolan dengan Johann Zarco. Bagnaia mengatakan tabrakan yang dipicu oleh Johann Zarco yang membuatnya keluar dari Grand Prix MotoGP Valencia "adalah insiden balapan".
Juara dunia dua kali itu mencatatkan kegagalan finis kelimanya secara berturut-turut di Grand Prix terakhir Valencia, setelah ia ditabrak oleh Johann Zarco dari LCR Honda di lap pembuka.
Akhir pekan Pecco Bagnaia diperumit oleh kesalahan pengisian bahan bakar saat kualifikasi yang membuatnya berada di posisi ke-16 di grid, meskipun ia merasa ia bisa bersaing untuk mendapatkan hasil enam besar pada hari Minggu.
BACA JUGA:Hasil MotoGP Valencia: Marco Bezzechi Juara Seri Pamungkas, Bagnaia Crash Lagi
Zarco diberi penalti putaran panjang atas tabrakan tersebut, yang menurut Bagnaia adalah hukuman yang tepat.
"Sejujurnya, balapan hanya berlangsung 25 detik," ujarnya seperti dikutip sportszone.id dari crash.
"Saya cukup siap. Saya menyalip enam pembalap, jadi itu start yang bagus. Zarco hanya melewatkan titik pengereman, dan itu adalah insiden balapan. Saya pikir itu adalah insiden balapan, sesuatu yang bisa terjadi.
“Penalti yang mereka berikan kepadanya sudah tepat dan adil. Trek ini tidak mudah. Putaran pertama di sini sulit, susah, dengan motor kami."
BACA JUGA:Timnas U-23 Babak Belur di Uji Coba Pertama Lawan Mali U-23
Bagnaia Maklum
Pecco Bagnaia maklum dengan kesalahan yang dilakukan Zarco. Soalnya, dia juga bisa melakukan kesalahan yang sama.
“Dia agak terlalu optimis. Tapi saya bisa saja melakukan hal yang sama di tikungan kedua ketika saya menyalip tiga pembalap, dan tidak terjadi apa-apa," ujarnya.
“Dia mencoba melakukan hal yang sama, dan dia gagal mengerem, tapi tidak ada yang terlalu aneh.”