Lawan Timnas Indonesia, Herve Renard Usung Misi Bawa Arab Saudi ke Piala Dunia Ketujuh Kali

Lawan Timnas Indonesia, Herve Renard Usung Misi Bawa Arab Saudi ke Piala Dunia Ketujuh Kali

Pelatih Arab Saudi tegaskan harus lolos Piala Dunia 2026 jelang duel lawan Timnas Indonesia-X-

JAKARTA,Sportszone.id - Pelatih timnas Arab Saudi Herve Renard bakal melihat duel melawan Timnas Indonesia pada laga grup B putaran 4 kualifikasi Piala Dunia 2026 sebagai sesuatu yang spesial. Selain penasaran karena pernah kalah, dia juga bertekad kembali mewujudkan mimpi timnya untuk tampil di Piala Dunia ketujuh kalinya atau tiga kali secara beruntun setelah edisi 2018 dan 2022.

Renard, membawa tim ini bermain di Qatar pada 2022, dengan memberikan kekalahan satu-satunya untuk sang juara Argentina, walaupun mereka hanya berakhir di babak grup.

Periode pertama Renard di tim ini berakhir pada Maret 2019 dan kini ia kembali lagi setelah ditunjuk menggantikan Roberto Mancini pada Oktober tahun lalu.

"Kami lolos (ke Piala Dunia) dari stadion ini pada edisi 2018 dan 2022, dan kami menyadari betapa besar keinginan para penggemar kami untuk melihat tim hijau kembali tampil di Piala Dunia. Kami harus memiliki tekad dan kemauan yang kuat untuk lolos untuk ketujuh kalinya," kata Renard pada jumpa pers pra-pertandingan sebagaimana dilaporkan Instagram Iraqi Football Gallery, Selasa.

BACA JUGA:Jay Idzes: Lolos Piala Dunia 2026 Tidak Mudah, Tapi Bukan Mustahil

Renard mengaku, kehadirannya di Arab Saudi adalah membawa tim peringkat 59 dunia ini lolos langsung dari putaran ketiga. Namun, misinya membawa timnya lolos lebih awal gagal menyusul hanya sanggup finis di tempat ketiga di bawah Jepang dan Australia.

Salah satu penyebab kegagalan Arab Saudi adalah kekalahan melawan Indonesia pada November di Jakarta dengan skor 0-2 melalui dua gol Marselino Ferdinan, pemain muda yang pada babak kualifikasi ini tak dibawa pelatih Patrick Kluivert.

Sudah Jauh Lebih Kuat

Kini, Saudi dan Indonesia akan bertemu lagi di putaran keempat dan Renard mengakui bahwa timnya saat ini sudah jauh lebih kuat. Sejak kekalahan di Jakarta itu, mereka sudah memainkan 14 pertandingan, dengan dua laga terakhir yang dimainkan pada jeda internasional bulan lalu mereka tak terkalahkan. Saudi meraih kemenangan 2-1 atas Makedonia Utara, lalu mampu menahan imbang 1-1 Republik Ceko.

"Saya datang ke sini setahun yang lalu, dan tujuannya adalah lolos langsung. Tetapi, itu tidak tercapai karena kami perlu berkembang di beberapa aspek. Performa kami telah meningkat pesat sejak Piala Teluk, dan sekarang kami harus membuktikkanya di lapangan," kata pelatih asal Prancis itu.

BACA JUGA:Dani Olmo di Bawah Tekanan dengan Barcelona

Ia melanjutkan, "Laga besok akan berbeda. Semuanya punya harapan dan ambisi untuk melangkah ke Piala Dunia, dan saya yakin bahwa kami akan memberikan lebih dari 100 persen untuk mewujudkannya".

Pertandingan antara Arab Saudi melawan Indonesia akan tersaji di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, pada Kamis (9/10) pukul 00.15 WIB. Kemenangan akan sangat penting untuk kedua tim, demi satu tiket lolos langsung ke Piala Dunia 2026 sebagai juara grup.

"Ruangan pers penuh hari ini, dan kami ingin stadion juga penuh besok. Kami suda siap sekali untuk pertandingan ini, dan dengan dukungan dari para fans, kami ingin sekali mendapatkan poin penuh," kata dia.