Kevin Diks Beri Pesan Menyentuh Sekaligus Beri Semangat untuk Fans Timnas Indonesia

 Kevin Diks Beri Pesan Menyentuh Sekaligus Beri Semangat untuk Fans Timnas Indonesia

Kevin Diks main 90 menit untuk Timnas Indonesia-dok: PSSI-

Maarten Paes (5): Maarten Paes menerima nilai paling buruk dalam skuad Timnas Indonesia. Soalnya, dia tidak tampil seperti biasa karena hanya 2 kali lakukan save dan kebobolan 5 gol.

Kevin Diks (6,7): Dengan satu assist, Kevin Diks mendapatkan nilai yang lumayan. Nilainya bisa tambah bagus kalau saja bisa cetak gol lewat penalti.

Kevin Diks juga melepas umpan di sepertiga pertahanan lawan sebanyak 12 kali dan akurasi umpan panjangnya 50 persen (3 sukses dari 6 percobaan umpan panjang.

Mees Hilgers (6,2): Mees Hilgers kurang menjalankan tugas dengan baik selama 60 menit main. Meski dia sukses melakukan dua tekel berhasil.

Jay Idzes (5,9): Kapten Timnas Indonesia sedang off day sehingga meraih salah satu yang terburuk dalam skuad. Main 90 menit, Jay punya statistik bagus dengan 6 kali recovery bola. Namun dia gagal menjaga lawan agar tidak mencetak gol.

Calvin Verdonk (6,5): Calvin seperti biasa main tanpa kenal lelah sehingga wajar diganjar nilai cukup bagus. Dia juga tercatat membuat 2 peluang dan 2 tembakan diblok. Calvin juga tercatat melepas umpan ke sepertiga pertahanan lawan sebanyak 18 kali.

Dean James (6,2): Debutan Timnas Indonesia yang masih tampil biasa dan belum tune in betul dengan Timnas Indonesia. Statistiknya kalah mentereng dibandingkan Calvin dimana dia melepas umpan ke sepertiga pertahanan lawan lima kali. 

Nathan Tjoe A On (6): Salah satu pilihan kejutan dari Patrick Kluivert. Pelatih asal Belanda itu tak konsisten dengan perkataannya yang memilih pemain dengan menit bermain banyak di klub, karena Nathan cuma main 1 kali untuk Swansea City.

Hasilnya terlihat di statistik dimana akurasi umpan silang gagal total atau 0 persen dari 3 kali percobaan. Dia juga kehilangan bola 1 kali.

Thom Haye (5,9): Perminan Thom Haye tak seperti biasanya kali ini sehingga mendapatkan nilai kurang baik. Dia juga tercatat melakukan 1 kali kesalahan sehingga membuat terjadinya gol dan kehilangan bola 1 kali. Akurasi umpan silang cuma 40 persen (2 sukses dari 5 kali percobaan). Ini bukan harisnya Thom haye.

Marselino (6,4): Lino mendapatkan nilai yang cukup bagus saat main 79 menit. Akurasi umpannya 77 persen yaitu 17 kali sukses dari 22 kali percobaan.

Dia juga melepas dua kali tembakan yang diblok dan melakukan intersep sebanyak 2 kali dan melewati lawan sebanyak 2 kali.


Ole Romeny cetak gol hiburan untuk Timnas Indonesia-dok: PSSI-

Ole Romeny (8,1): Ole menjadi sinyal bagus di Timnas Indonesia. Dia mencetak gol bagus yang menunjukkan kualitasnya sebagai striker andalan.

Dia melepas 2 kali tembakan dan menciptakan 3 peluang. Dia mencetak 2 kali tembakan dan 100 persen dribel sukses sebanyak 3 kali.