Jadwal dan Daftar 8 Tim yang Lolos ke Perempat Final Liga Champions

Barcelona mendedikasikan kemenangan untuk dokter tim Carles Minarro-X-
JAKARTA,Sportszone.id - Babak 16 besar sudah rampung digelar. Ada 8 tim yang akhirnya berhasil melaju ke babak perempat final usai menyingkirkan lawan-lawan mereka.
Tiket pertama diraih oleh PSG yang berhasil menang 4-1 atas Liverpool lewat adu penalti. Sebelumnya kedua tim bermain 1-1 sampai babak perpanjangan waktu.
Sedangkan tiket kedua diraih Aston Villa yang secara meyakinkan menang agregat 6-1 atas klub Belgia, Club Bruges. Ketiga ada Real Madrid yang menang 4-2 lewat adu penalti lawan Atletico Madrid.
Tiket keempat direbut oleh Arsenal yang menang agregat 9-3 lawan PSV Eindhoven, kelima ada Barcelona yang menang agregat 4-1 Benfica.
Borussia Dortmund juga lolos ke perempat final usai kalahkan Lille 3-2. Dua tiket lainnya direbut oleh Bayern Munchen (5-0 vs Bayer Leverkusen) dan Inter Milan (4-1 atas Feyenoord).
Tidak ada lagi pengundian karena siapa lawan siapa di babak perempat final Liga Champions sudah diketahui. Format baru Liga Champions membuat tontonan lebih menarik sekaligus melelahkan buat pemain.
BACA JUGA:William Saliba Kemahalan, Real Madrid Mulai Bidik Bek Murah Meriah Ini
Jadwal Perempat Final
Karena sudah ada bracket yang memperlihatkan alur perjalanan tim yang lolos, berikut jadwal dan daftar tim yang bertanding:
PSG vs Aston Villa (leg pertama 9 April/ leg kedua 15 April)
Arsenal vs Real Madrid ( Leg pertama 8 April/ Leg kedua 16 April)
Barcelona vs Borussia Dortmund ( Leg pertama 9 April/ Leg kedua 15 April)
Bayern Munchen vs Inter Milan ( Leg pertama 8 April/ Leg kedua 16 April)