Hasil dan Klasemen Liga Spanyol: Ngerinya Skuad Hansi Flick, Barcelona Lumat Valencia 7-1

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol: Ngerinya Skuad Hansi Flick, Barcelona Lumat Valencia 7-1

Barcelona gilas Valencia di Liga Spanyol-X-

JAKARTA,Sportszone.id - Barcelona melakukan super pesta saat menjamu tim papan bawah Valencia pada pekan ke-21 Liga Spanyol. Barca menang 7-1 atas Valencia di stadion Olympic Lluis Companys, Minggu atau Senin, 27 Januari 2025 dini hari WIB.

Pesta tujuh gol Barcelona dicetak oleh Frenkie de Jong, Ferran Torres, Raphinha, Fermin Lopez (2 gol), Robert Lewandowski dan gol bunuh diri Cesar Tarrega. Sedangkan Valencia hanya mencetak gol hiburan lewat Hugo Duro.

Menghadapi Valencia, Barcelona mengubah susunan pemain dan Wojciech Czeszny mendapatkan kesempatan jadi starter di posisi kiper. Ferran Torres juga memimpin lini serang.

Rotasi ini tak mengubah keganasan Barca. Baru 3 menit, Frenkie de Jong membuat skor 1-0 usai mencetak gol hasil umpan Lamine Yamal.

Ferran Torres membuat skor jadi 2-0 di menit ke-8. Bola bergulir sangat cepat dimana Barca sudah unggul 3-0 di menit ke-14 usai Raphinha cetak gol hasil dari umpan Fermin Lopez.


Barcelona gilas Valencia di Liga Spanyol-X-

Terus Diberondong Gol

Tak cukup 3-0, Barcelona terus berondong Valencia dengan gol. Fermin Lopez mencetak gol di menit ke-24 sehingga membuat skor 4-0. Manfaatkan umpan jarak jauh Pau Cubarsi, lewat satu sentuhan dia mampu menahan bola dan cetak gol.

Fermin Lopez menyudahi babak pertama dengan 5-0 usai manfaatkan bola muntah tembakan Raphinha di menit ke-45+4. Ini menjadi skor akhir babak 1.

Valencia mencetak gol hiburan lewat Hugo Duro di menit ke-59. Dia membuat skor jadi 5-1 usai manfaatkan umpan Diego Lopez.

Fermin Lopez boleh disebut jadi man of the match karena memberi assist kedua untuk gol Robert Lewandowski di menit ke-66 yang membuat skor 6-1. Cesar Tarrega mencetak gol bunuh diri sehingga Barcelona menang 7-1 di laga ini.

BACA JUGA:Terganggu Konser Musik, Barcelona Pindahkan Duel El Clasico Lawan Real Madrid ke Luar Negeri?

Hasil Liga Sanyol

Vallecano 2-1 Girona