JAKARTA,Sportszone.id – Jadwal Liga Spanyol pekan ke-19 benar-benar bakal sulit dilewatkan penggemar sepak bola. Soalnya, duel menarik bakal melibatkan Barcelona dan Real Madrid.
Barcelona yang penampilannya sedang menurun di Liga Spanyol dituntut menang saat menjamu Atletico Madrid di stadion Olympic Lluis Companys. Barca dalam rentetan hasil minor karena hanya menang 1 kali dari enam laga terakhir.
Torehan ini berbeda dibandingkan apa yang terjadi di Liga Champions dimana Barca memenangkan 5 dari enam pertandingan di fase Liga. Hansi Flick juga belum bisa menemani pasukannya di laga penghujung 2024 itu, tapi tentu sudah menyiapkan pasukannya dengan baik.
Barca benar-benar tampil tidak konsisten di Liga Spanyol. Dua kali lawan tim yang seharusnya bisa dimenangkan yaitu Las Palmas dan Leganes, keduanya berakhir dengan kekalahan.
“Tim yang melakukan kesalahan lebih sedikit akan menang. Besok, ada laga yang berpeluang dimenangkan lagi. Kami punya tim bagus, tim muda dan kami bisa lebih baik. Kami ingin raih prestasi musim ini, kami tahu ini tidak mudah,” ujar Hansi Flick seperti dikutip Football Espana.
Barcelona dipastikan tak diperkuat Lamine Yamal di laga penting ini. Begitu juga dengan Marc Bernal, Hector Fort dan Andreas Christensen. Namun Ansu Fati sudah kembali berlatih.