Dengan tambahan tiga poin jika mendulang kemenangan, ketiga negara tersebut memperbesar angkanya menjadi empat poin atau mengungguli Indonesia yang kini bertahan dengan tiga poin.

Jika kondisi itu menimpa timnas Indonesia, timnas Indonesia akan menyusul Vietnam dan Malaysia yang telah dipastikan angkat koper lebih awal karena nirpoin dari dua pertandingan.

Apabila skenario terburuk itu terjadi, timnas Indonesia mau tidak mau harus mendulang kemenangan pada match day 3, Rabu, 24 Januari 2024 atau paling tidak menahan laju Jepang agar pertandingan berakhir dengan skor imbang.

Melihat nasib tim berjuluk The Samurai Blue itu yang kalah 1-2 dari Irak dalam match day 2, kesebelasan asuhan Hajime Moriyasu itu dipastikan berhasrat meraih kemenangan dan mempersulit impian timnas untuk keluar dari fase grup.

Namun, timnas Indonesia pun dipastikan enggan melepaskan dengan mudah peluang lolos ke babak 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya. Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan siap memberikan perlawanan maksimal untuk meredam agresivitas Jepang. (M1)

Baca Berita Lainnya di GOOGLE NEWS