JAKARTA,Sportszone.id- Ganda Putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi gagal melaju ke semifinal BWF World Tour Finals 2024. Ana/Tiwi harus mengakui keunggulan ganda putri terkuat dunia Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dengan 14-21,19-21. Ana/Tiwi menyudahi debut di World Tour Finals 2024 dengan 1 kemenangan dan 2 kali kalah. Ini sudah bagus bagi ganda putri debutan yang bertekad raih hasil lebih baik di 2025. "Di gim pertama kami mencoba bermain cepat tapi lawan bisa antisipasi dengan baik, mereka sudah siap dengan pola kami," kata Ana seperti dikutip PBSI. "Di gim kedua kami berusaha mengubah permainan, mencoba banyak memberikan variasi lob dan bermain lebih sabar. Sayang memang beberapa momen eksekusi terakhir kami kurang pas dan ada salah kontrol juga. "Kami mau lebih siap lagi di tahun 2025. Yang kurang diperbaiki dan yang sudah bagus dipertahankan," dia menambahkan. Dengan kekalahan ini, tiga wakil Indonesia sudah gagal ke semifinal yaitu Dejan/Gloria, Gregoria Mariska dan juga Ana/Tiwi. Untuk ganda putri di grup B, Chen/Jia ditemani ganda putri Korea Selatan, Baek/Lee ke semifinal.
BWF World Tour Finals 2024: Che/ Jia Terlalu Kuat, Ana/Tiwi Gagal Lolos Semifinal
Jumat 13-12-2024,19:12 WIB
Reporter : Defri Saefullah
Editor : Defri Saefullah
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 12-07-2025,23:25 WIB
Klasemen MotoGP 2025 Usai Sprint Race di Sachsenring: Marc Marquez Terus Menjauhi Rival
Sabtu 12-07-2025,22:54 WIB
Hasil MotoGP Jerman: Sempat Disalip, Marc Marquez Kini Asapi Marco Bezzecchi Untuk Rebut Juara Sprint Race
Minggu 13-07-2025,00:36 WIB
Iga Swiatek Juara Wimbledon 2025, Amanda Gak Dikasih Satu Gim Sama Sekali
Minggu 13-07-2025,15:57 WIB
Juventus Ajukan Tawaran Resmi untuk Jadon Sancho, Manchester United Dijamin Bakal Boncos
Minggu 13-07-2025,15:54 WIB
Serikat Pemain Sepak Bola Dunia Menangi Perang Lawan FIFA soal Waktu Istirahat, Simak Isi Detailnya!
Terkini
Minggu 13-07-2025,22:24 WIB
Klasemen MotoGP 2025 Usai Marc Marquez Rebut Kemenangan ke-9 Tanpa Perlawanan
Minggu 13-07-2025,20:40 WIB
Hasil MotoGP Jerman: Marc Marquez Mulus Rebut Juara Sambil Aura Farming
Minggu 13-07-2025,19:11 WIB
Jens Raven Resmi Gabung Bali United
Minggu 13-07-2025,18:00 WIB
Link Nonton Siaran Langsung Gratis Final Piala Dunia Antarklub 2025: Chelsea vs PSG
Minggu 13-07-2025,15:57 WIB