Kecewa Gagal Rebut 3 Poin
Sayangnya, tiga gol juga dimiliki tuan rumah. Gawang Persija dibobol oleh Fransiskus Alesandro (6’) dan Lautaro Jose (53’ dan 73’).
“Saya sedikit kecewa karena kami hampir dapat tiga poin. Tapi ini satu poin yang penting. Saya senang bisa membantu tim dengan mencetak gol dan assist,” tutur Ryo usai pertandingan.
Di sisi lain, musim ini Ryo total mencetak empat gol ke gawang Persis. Dua gol sebelumnya hadir pada putaran pertama (24/8/2024).
“Saya memiliki memori yang bagus di sini (Solo). Ini pertandingan yang sulit. Tap saya selalu mencoba membantu tim lewat gol dan assist. Motivasi yang sama di setiap laga,” kata Ryo yang terpilih menjadi Man of The Match.